Sunday, November 16, 2014

Resep Nasi Goreng Babat | Cara Membuat Nasi Goreng Babat

Bosen nasi goreng yang biasa-biasa saja,tanpa kreasi masakan kuliner indonesia.pengennya sih yang berbeda namun tetap nasi goreng,ini dia ada resep bikin nasi goreng enak dan sehat namanya nasi goreng babat, wah kayaknya enak ni, yuk intip resepnya.

nasi goreng babat,

Resep cara buat Nasi Goreng Babat dirumah untuk 1 porsi, jika untuk beberapa porsi sesuaikan jumlah bahan dan bumbu yang tersedia dan kreasikan menurut anda, dengan tetap mengikuti cara resep dari kreasi-olahan berrikut ini,,, cekki

Bahan  nasi goreng babat :
§  2 sdm minyak sayur
§  2 butir bawang merah, iris tipis
§  2 siung bawang putih, iris tipis
§  150 gram, babat rebus , iris tipis panjang
§  400 g nasi putih
§  1 batang daun bawang , iris kasar
§  3 sdm kecap manis

Haluskan :
§  2 buah cabai merah besar,buang bijinya, lalu rebus
§  2 buah cabai rawit merah
§  2 butir bawang merah
§  1 siung bawang putih
§  ½ sdt terasi goreng
§  1 sdt garam

Bahan Pelengkap nasi goreng babat  :
§  2 sdm bawang merah goreng
§  Acar timun
§  Telur
§  Daun sawi

Cara membuat nasi goreng babat  :
§  Tumis bawang merah dan bawang putih hingga layu.
§  Masukkan bumbu halus,aduk dan goseng hingga matang dan berbau harum.
§  Tambahkan babat , aduk dan goseng hingga rata.
§  Masukkan nasi putih, daun bawang dan kecap manis .
§  Aduk dan goseng hingg semua bumbu tercampur rata dan agak kering.
§  Angkat, dan sajikan hangat,
§  Kreasikan bahan pelengkap lainya


Ok, sudah siap sedapnya nasi goreng babat siap di nikmati ,,,,,

No comments:

Post a Comment

Please comment on the recipe that you read